Hasil penelitian dari salah satu dosen Informatika UC Dr. Ir. Tony Antonio berhasil dipublikasikan di salah satu Jurnal International bergensi. Publikasi ini berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh beliau bekerjasama dengan beberapa dosen dari berbagai perguruan tinggi di dunia, yaitu dari Nanyang Technological University Singapore, Asia School of Business Malaysia, Asian Pastoral Institute Singapore dan Leuphana University of Lüneburg Germany.

Simak liputan media Time Indonesia pada Sabtu, 29 Agustus 2020 berikut ini.

Hasil Riset Tony Antonio Universitas Ciputra Tembus Jurnal Internasional Bergengsi

Pewarta: | Editor: Ronny Wicaksono

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Langkah Ketua Senat Universitas Ciputra(UC) Surabaya, Tony Antonio dalam membina passion mahasiswa, rupanya berbuah manis. Director of University Development Center ini berhasil menembus jurnal internasional bergengsi bernama Journal of Applied Psychology di tahun ini.

Ia bersama tim riset UC Surabaya mengadakan kolaborasi dengan dosen dari Nanyang Technological University Singapore, Asia School of Business Malaysia, Asian Pastoral Institute Singapore dan Leuphana University of Lüneburg Germany.

Jika melihat situs jurnal https://psycnet.apa.org/PsycARTICLES/journal/apl/105/8, hasil riset bertema Indonesia yang berhasil menembus Journal of Applied Psychology adalah kurang dari lima tulisan.

Dalam riset tersebut, dia bersama tim mengkaji bahwa passion merupakan suatu bentuk perasaan positif terhadap aktivitas yang ditargetkan. Karena aktivitas itu sangat penting dan bernilai tinggi bagi seseorang. Passion berbeda dengan kebanggaan.

“Passion muncul baik sebelum maupun selama aktivitas berlangsung, sedangkan kebanggaan muncul setelah aktivitas selesai berlangsung,” terang Tony mengutip isi dalam jurnal tersebut, Sabtu (29/8/2020).

Riset sendiri melibatkan 82 bisnis rintisan (startup business) Universitas Ciputra Surabaya yang rata-rata beranggotakan tiga mahasiswa setiap bisnis. Temuan riset sungguh mencengangkan. Ternyata passion merupakan emosi positif yang dahsyat dan secara sukses mendukung kinerja bisnis rintisan.

Melalui temuan riset itu pula, Tony Antonio mengajak kolega dosen untuk melakukan pembinaan terhadap passion mahasiswa, khususnya di tengah pandemi Covid-19.

“Masalah passion mahasiswa baik dalam study maupun dalam mengerjakan proyek entrepreneurship di kampus merupakan kunci keberhasilan,” imbuh mantan Rektor UC tersebut.

Tony melakukan riset tersebut bukan tanpa alasan. Ia melihat studi mengenai passion masih jarang dilakukan. Tim peneliti UC yang dikomandoi Tony Antonio berkolaborasi dengan NTU (Nanyang Technological Univ), Leuphana University Germany dan API (Asian Pastor Institute Singapore) melakukan riset longitudinal passion mahasiwa ini.

Prof Danardana Murwani, pakar behavior study menyebut publikasi Tony Antoniobersama tim riset Universitas Ciputra dan sederet dosen internasional ini merupakan pembuktian akademis yang kuat tentang pembekalan passion di dunia pendidikan. “Mengingat sangat jarang akademisi Indonesia bisa menembus jurnal JAP,” jelasnya. (*)

Link sumber: https://www.timesindonesia.co.id/read/news/293496/hasil-riset-tony-antonio-universitas-ciputra-tembus-jurnal-internasional-bergengsi

Screenshot Media Times Indonesia: Hasil Riset Tony Antonio Universitas Ciputra Tembus Jurnal Internasional Bergengsi

Screenshot Media Times Indonesia: Hasil Riset Tony Antonio Universitas Ciputra Tembus Jurnal Internasional Bergengsi